Motor memang selalu memiliki cara menakjubkan untuk mendapatkan rasa cinta. Tampaknya tak peduli seberapa keras lo mencoba melupakannya, mereka bakal selalu dirindukan.

Bagi Fernando Cruz dari California, hal itu juga menjadi sebuah perhatian. Kecintaannya terhadap motor membuatnya mendapatkan penghargaan dari Quail Motorcycle Gathering dan sebuah Yamaha XS750.

"Motor seperti membawa saya ke masa dewasa. Saya terlibat dalam balapan motor sebagai manajer dan insinyur. Tak lama setelah itu saya kerja di Meen Motorsports dan menemukan diri saya dikelilingi motor," katanya.



Motor juga selalu mengisi kekosongan dalam hidupnya. Sebagai inspirasi, ia juga memilih motor yang punya pengaruh pada era 70'an.

"Saya ingin memiliki garis tajam pada tangki yang banyak dipakai oleh penggemar motor berjuluk cafe racer sempurna," tuturnya.



Kedua ia mengubah bagian pengereman yang kembali dievaluasi. Upgrade suspensi juga dilakukan dengan memakai garpu depan Yamaha R6.

"Pilihan lampu utama mungkin yang paling sulit dibuat. Fairing dirancang tanpa niat untuk menempelkan headlamp," ujarnya.

Motor itu pun berubah menjadi neo racer beraliran geometris. Cruz akhirnya tidak mengambil bagian apapun dari desain asli motor tersebut, semua terlihat baru.

banner-ads