Teknoup.com --- Diakui atau tidak, Apple iPhone telah menjadi salah satu smartphone yang banyak ditunggu kehadirannya. Karena kepopulerannya tersebut, beberapa pihak telah berupaya untuk meniru produk tersebut baik bentuk maupun tampilannya. Tren peniruan ini juga terjadi pada iPhone 6 yang meskipun saat ini belum resmi dirilis Apple namun ternyata telah memiliki produk kloningan yang beredar di China.

banner-ads

Salah satu kloningan iPhone 6 ini memiliki desain berdasarkan bocoran-bocoran gambar yang telah beredar. Sistem operasi yang dipasang juga didesain memiliki tampilan yang mirip dengan antarmuka pada iOS. Tidak ada informasi mengenai spesifikasi perangkat keras yang dipasangkan di kloningan iPhone tersebut, namun biasanya replika tersebut memiliki prosesor kelas rendah. 

Apple diprediksi baru akan diumumkan bulan September 2014 nanti. Di dalamnya akan terdapat chip A8 64-bit, dengan ukuran layar 4,7 inci dan 5,5 inci yang kemungkinan akan menggunakan kaca safir.