Kalau naik sepeda emang lebih sering fokus ke depan doang, bro. Sementara kondisi di belakang jadi terlupakan. Padahal bahaya juga kalau kita belok dengan tiba-tiba sementara di belakang ada kendaraan yang melaju kencang. Untuk mengurangi resiko kecelakaan, sekarang udah ada radar canggih untuk sepeda loe..

Garmin Varia Rearview Radar merupakan teknologi yang cerdas untuk ningkatin visibilitas dan keamanan loe, bro. Alat ini ngasih notifikasi jika ada kendaraan dari depan atau belakang yang mendekat. Radar Garmin ini mendeteksi kendaraan dari jarak 140 meter dan bisa mendeteksi hingga 8 kendaraan sekaligus.

Ada dua alat yang dipasang di sepeda loe ini. Pertama dipasang di setang dan kedua dipasang di seatpost sepeda. Makin mendekat kendaraan, maka makin terang lagi lampu LED menyala, bro.

Sayangnya, notifikasi dari radar ini cuma berdasarkan dari lampu menyala doang, gak ada bunyinya. Jadi, loe harus melihat ke setang untuk mengecek radarnya.

Baterai dari radar Garmin ini mampu bertahan hingga 5 jam. Untuk mengisi baterainya lagi, cukup colokin charger microUSB aja, bro..

banner-ads