Teknoup.com --- Microsoft melalui saluran blognya baru saja mengumumkan bahwa update Windows 8.1 saat ini sudah mulai dirilis. Rilis update ini dilakukan bertahap sehingga dimungkinkan baru akan diterima pengguna Windows 8 dalam beberapa waktu ke depan. Update Windows 8.1 membawa kembali Start menu, ditambah berbagai tambahan fitur. Multitasking dalam tampilan Modern UI sekarang bisa ditata dalam empat jendela, sementara itu perombakan juga diterapkan di Windows Store, sinkronisasi melalui Skydrive, hingga update berbagai aplikasi lainnnya seperti Bing Search, Skype, hingga Xbox. Update ini gratis bagi pengguna Windows 8 namun tidak bisa langsung diterapkan untuk Windows versi sebelumnya karena harus memasang Windows 8 terlebih dahulu. Upgrade untuk Windows versi sebelumnya dapat dilakukan melalui DVD yang disediakan Microsoft. Untuk saat ini update Windows 8 ke Windows 8.1 baru bisa dijalankan melalui Windows Store atau diunduh melalui MSDN (bagi yang terdaftar). Mengingat update yang berukuran 3,4 GB, beberapa pengguna mengusulkan agar Microsoft menyediakan update dalam bentuk file ISO yang bisa diunduh dengan lebih leluasa atau melalui Windows Update seperti halnya update Windows biasa.banner-ads